Berkembangnya Modest Wear bagi Wanita Muslim di Amerika

Berkembangnya Modest Wear bagi Wanita Muslim di Amerika

Berkembangnya Modest Wear bagi Wanita Muslim di Amerika – Banyak orang yang berpikir tentang Amerika Serikat sebagai sebuah negara yang tren pakaiannya cenderung lebih terbuka dibandingkan dengan negara lain. Hal ini tidak salah tetapi juga tidak sepenuhnya benar. Memang banyak wanita Amerika cenderung memilih pakaian nonformal yang sederhana dan nyaman digunakan meskipun pakaian tersebut cenderung mengekspos banyak bagian tubuh mereka seperti tanktop, rok mini, dll. Selain itu, banyak wanita yang menggunakan pakaian formal dengan ukuran fit to body dan juga didesain dengan model punggung dan V-neck yang rendah. Akan tetapi, tidak banyak orang yang tahu bahwa sedang ada gelombang modest wear yang membuat wanita berpakaian tertutup dan sederhana. Lantas seperti apa?

Gaya pakaian modest wear merupakan salah satu gaya pakaian yang sedang berkembang pesat di Amerika Serikat terutama bagi penduduk Amerika Serikat yang beragama Islam. Tidak seperti kebanyakan tren pakaian lain yang cenderung menampilkan lekuk tubuh wanita, tren pakaian modest wear justru melakukan hal sebaliknya. Tren ini membuat banyak pakaian yang dikenakan oleh para wanita cenderung tertutup dengan ukuran yang lebih besar. Sehingga, bentuk lekuk tubuh wanita tidak akan terlihat. Hal ini sesuai dengan esensi berpakaian bagi seorang wanita Muslim yang harus mampu menutupi tubuhnya bukan hanya membungkus tubuh. Beberapa pakaian dengan tema modest wear dapat dikenali dengan mudah. Hal ini dikarenakan pakaian tersebut jauh berbeda dengan tipe pakaian tren lain. Sebagai contoh, banyak pakaian wanita yang didesain dengan bentuk leher atau kerah tinggi. Sehingga, bagian depan tubuh wanita tidak akan tereskpos. Selain itu, banyak pakaian yang juga didesain dengan ukuran lebih besar serta menggunakan lengan panjang. Beberapa celana dan rok yang diperdagangkan memiliki ukuran yang lebih panjang hingga mata kaki. Sehingga, modest wear menggeser tren rok mini yang tengah marak. Selain itu, hal menarik dari modest wear yang tengah berkembang di Amerika Serikat ini adalah mudahnya menemukan pakaian dengan model modest wear di berbagai macam tempat perbelanjaan mewah seperti DKNY, Gabbana, Dolce, dll. Sehingga, ada banyak turis mancanegara yang kemudian juga mengenal apa itu modest wear. Hal inilah yang menyebabkan modest wear mulai menyebar ke seluruh dunia.

Munculnya tren modest wear di Amerika Serikat merupakan salah satu hasil usaha dari beberapa desainer terkenal di Amerika Serikat yang tengah ingin menjangkau kebutuhan fashion bagi para wanita Muslim, Kristen, dan agama lain yang memang memiliki kewajiban untuk taat pada agamanya termasuk gaya berpakaian. Setelah itu, mulai banyak bermunculan beberapa fashion show yang menampikan rancangan baju dengan tema modest wear. Salah satunya adalah Miami Fashion Week. Acara ini menampilkan beberapa baju modest wear dari beberapa desainer dan Uniqlo. Saat itu, seorang desainer bernama Hana Tajima mengeluarkan koleksi pakaian modest wear dengan berbagai macam gaya hijab yang kasual dan cantik. Beberapa merek terkenal juga tak ketinggalan untuk menampilkan koleksi pakaian mereka. Acara fashion show lain yang diadakan di kota New York adalah New York Fashion Week. Pada acara tersebut, seorang desainer terkemuka bernama Ayana Ife mulai menampilkan beberapa koleksi pakaian modest wear yang mengarah pada pakaian wanita Muslim. Sehingga, ada banyak koleksi baju wanita muslim yang ditampilkan pada acara tersebut. Hal ini mengindikasikan bahwa tren pakaian modest wear khususnya bagi wanita Muslim dapat diterima dengan baik oleh publik Amerika.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *